Singaraja. HUT Jurusan Kimia merupakan sebuah agenda tahunan yang serngkaian kegiatannya terdiri dua kegiatan inti, yaitu Lomba Kimia Undiksha (OKSHA) dan juga Malam Gelar Seni (MGS). Pada tahun-tahun sebelumnya dilaksanakan yang namanya Malam Keakraban (Makrab), tapi spesial tahun ini puncak HUT Jurusan Kimia ke-44 dilaksanakan Malam Gelar Seni.
Malam Gelar Seni HUT Jurusan Kimia ke-44 di laksanakan di Auditorium Undiksha pada 25 Mei 2024. Kegiatan dibuka dengan penampilan tari kebesaran Kimia “Samya Ningrat”, dilanjutkan dengan doa, laporan Ketua Panita, dan sambutan Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam sekaligus menutup serangkaian kegiatan HUT Jurusan Kimia ke-44 dengan simbolisasi pemotongan tupeng. Adapun rangkaian hiburan yang ditampilkan pada Malam Gelar Seni ini yakni penampilan Dance HMJ Kimia, penampilan Akustik HMJ Fisika dan Pengajaran IPA, penampilan staf dosen Jurusan Kimia, penampilan Dance HMJ Biologi dan Perikanan Kelautan, penampilan Akustik HMJ Matematika, penampilan Operet HMJ Kimia, serta spesial guest star Sky of Justice.(fmipa)