Visi :
Menjadi Pusat Pengembangan Pendidik Kimia yang unggul berbasis Tri Hita Karana (Development Center of Chemistry Educators Exellences Based on Tri Hita Karana).
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran untuk menghasilkan sumber daya manusia yang bermutu tinggi di bidang pendidikan kimia.
- Menyelenggarakan penelitian untuk mengembangkan dan menerapkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni dalam bidang pendidikan kimia.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat sebagai wujud penerapan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau seni Program Studi Pendidikan Kimia dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Tujuan
- Menghasilkan lulusan yang bermutu tinggi yang mampu menjadi pendidik kimia, peneliti bidang pendidikan kimia, pengelola laboratorium pendidikan kimia, dan wirausahawan dalam bidang pendidikan kimia.
- Menghasilkan temuan-temuan inovatif penelitian dalam bidang pendidikan kimia yang dipublikasikan dalam jurnal ilmiah dan/atau forum ilmiah.
- Menghasilkan temuan-temuan inovatif pengabdian kepada masyarakat yang dipublikasikan dalam jurnal ilmiah dan/atau forum ilmiah
Profil Lulusan
- Pendidik Kimia
Pendidik kimia yang memiliki kemampuan pedagogik dan keilmuan bidang studi yang tinggi serta mampu mengelola pembelajaran secara kreatif, inspiratif, inovatif, memotivasi, menantang, dan menyenangkan. - Peneliti bidang pendidikan dan pembelajaran kimia
Peneliti bidang pendidikan dan pembelajaran kimia yang mampu melakukan penelitian tingkat pemula dengan menggunakan logika berpikir ilmiah untuk memberikan alternatif penyelesaian masalah. - Pengelola laboratorium pendidikan kimia
Pengelola laboratorium pendidikan kimi yang mampu merencanakan, mengadakan, menyimpan, menggunakan, dan memelihara alat-alat dan bahan-bahan kimia yang digunakan. - Wirausahawan dalam bidang pendidikan kimia
Wirausahawan dalam bidang pendidikan kimia yang mampu mengelola bimbingan belajar dan mengadakan bahan ajar/sumber belajar.