Singaraja, 2 Maret 2025 – Bertempat di Ruang Seminar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), telah diselenggarakan kegiatan Laporan Pertanggungjawaban oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA masa bakti 2024/2025. Kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab kepengurusan terhadap pelaksanaan program kerja, administrasi, dan keuangan selama satu tahun kepengurusan.
Kegiatan Laporan Pertanggungjawaban ini merupakan agenda rutin tahunan yang diselenggarakan oleh BEM FMIPA Undiksha, dengan mengundang delegasi dari setiap Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di lingkungan FMIPA. Selain itu, kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran dekanat, ketua jurusan, sekretaris jurusan, serta pembimbing kemahasiswaan tingkat fakultas dan jurusan. Para ketua HMJ dan delegasi dari masing-masing himpunan juga turut hadir dalam kegiatan ini.
Rangkaian acara diawali dengan pembukaan yang disampaikan oleh Bapak Dekan Fakultas MIPA yang diwakili oleh Bapak Wakil Dekan I, Dr. I Wayan Puja Astawa, S.Pd., M.Stat.Sci. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya akuntabilitas dalam organisasi mahasiswa serta harapan agar laporan pertanggungjawaban ini dapat menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di periode selanjutnya.
Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan sidang pleno dan paripurna yang terdiri dari beberapa sesi, yaitu:
- Sidang Pleno dan Paripurna I
- Sidang Pleno dan Paripurna II
- Sidang Pleno dan Paripurna III
- Sidang Pleno dan Paripurna IV
- Sidang Pleno dan Paripurna V
Namun, pelaksanaan Sidang Pleno dan Paripurna V ditunda hingga tanggal 4 Maret 2025 untuk memastikan adanya pembahasan yang lebih mendalam terhadap laporan yang disampaikan.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan kepengurusan BEM FMIPA selanjutnya dapat lebih optimal dalam menjalankan program kerja serta mampu mempertanggungjawabkan kegiatan, administrasi, dan keuangan dengan lebih baik. Evaluasi dari laporan pertanggungjawaban ini juga menjadi dasar untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi organisasi di masa mendatang. (fmipa)



