Pada hari ini, Rabu, 26 Februari 2025, bertempat di Ruang Seminar Fakultas MIPA, tim implementasi kerja sama FMIPA dengan Sogang University, Korea, mengadakan rapat tindak lanjut untuk membahas hasil pertemuan sebelumnya yang digelar pada Jumat, 21 Februari 2025, di NOAA Seminyak, Kuta. Rapat ini dihadiri oleh Dekan FMIPA, jajaran Pimpinan Fakultas, serta Tim Implementasi Kerjasama.
Dalam pertemuan sebelumnya bersama perwakilan Sogang University, Prof. Woo Koo Lee, telah dilakukan reviu terhadap program dan aktivitas tahun ke-3 yang diusulkan dalam kerja sama akademik ini. Sebagian besar program telah mendapat persetujuan untuk dilaksanakan, namun ada beberapa catatan penting, terutama terkait pengadaan instrumen dan peralatan pendukung pembelajaran. Untuk memastikan efektivitas dan manfaatnya dalam meningkatkan kualitas proses belajar-mengajar, pengadaan instrumen tersebut harus dikaji lebih lanjut. Kajian ini mencakup kesesuaian peralatan dengan mata kuliah dalam kurikulum agar penggunaannya dapat dioptimalkan.
Rapat lanjutan ini bertujuan untuk menyusun strategi dan langkah konkret dalam menindaklanjuti rekomendasi yang telah disepakati sebelumnya. Dengan adanya diskusi yang berkesinambungan, diharapkan kerja sama antara FMIPA dan Sogang University dapat semakin kokoh serta memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan akademik dan peningkatan mutu pendidikan di lingkungan FMIPA dan juga di Universitas Pendidikan Ganesha(fmipa)



